"Kenapa bertopeng jika tak punya muka?!"

Sabtu, 26 Juli 2008

Hidup itu Abu-Abu?

Hmmm,...saat menulis ini saya teringat dengan salah satu potongan dialog dalam serial film "SMALLVILLE" yg saya liat beberapa hari yg lalu,...ya,..
pada saat itu si "Botak" Lex Luthor berbicara kepada si Superman Clark Kent,...begini kira-kira bunyinya,..",...aku juga berpikir seperti dirimu saat dulu aku masih menganggap bahwa hidup itu hitam dan putih,.tapi sekarang aku berbeda,..bagiku sekarang.... hidup itu abu-abu,...."...
saat itu si Clark sedang membicarakan ttg Kara sepupunya dari planet krypton yg dicurigai oleh temannya yg lain dari panet Mars ,..saya lupa namanya,..pokoknya dia memberitahu bahwa si Clark ini harus berhati-hati dengan si Kara ini,....karena berniat mencuri batu krypton biru yg juga dicari si Clark ini,...jadi Clark pun bingung siapa yg sebenarnya harus dia percaya,..sepupunya atau temannya yg dari planet Mars yg juga teman ayahnya itu,.....yahh,.pokoknya klo mau tau lebih detailnya,..tonton aja dech sendiri,.itung2 daripada nonton sinetron2 Indonesia yg makin lama makin aneh,.hE,.hE,..hE,....maaf sebelumnya ya klo ada Ram Pundjabi atau siapa aja dari pihak produser2 Indonesia yg membaca ini(masa' sich ????),.hE,..HE..hE,....

yAcchh,...mari kita kembali ke topik kita tadi ,.."Hidup itu Abu-abu,..bukan hitam dan putih,..."..

hO,..hO,...mungkin si Lex ini benar juga dg pahamnya yg seperti itu,...mungkin saat masa2 Indonesia dulu yg masih bisa banyak ditemui manusia2 jujur,.saat masih banyak ditemui manusia2 yg menolong manusia2 lainnya,.saat masih ada manusia2 yg menjunjung tinggi kata2 yg sekarang hampir punah,...keadilan, kejujuran,kedamaian......saat masih banyak manusia2 yg hidup dg berlandaskan agama,.....
yahhh,....itulah masa2 zaman dulu,...masa lalu yg masih cerah dan belum ternodai dg kotoran2 yg seperti kerak,.."kotoran2" yg sangat sulit dibersihkan dari kehidupan masa sekarang ini,..tak bisa dibersihkan meski dengan "deterjen" paling ampuh sekalipun.....

fiuhhhh,...(utk sekian kali menarik nafas prihatin setiap kali membicarakan ttg Indonesia,...),....
Hidup itu Abu-abu,....manusia2 sekarang sepertinya sudah mulai "buta warna",..sekarang ini sudah sulit sekali membedakan mana itu yg warna "hitam" dan mana itu yg warna "putih",...weew,..Zebra aja masih bisa liat hitam dan putih,..hE,.HE,..hE,..

Aparat2 hukum dan keamanan negara (Polisi,ABRI,Kejaksaan,dll,..) yg seharusnya bisa menjadi tokoh putih yg siap menolong manusia2 tertindas dan lemah layaknya "Superman",...sekarang malah lebih cocok kalau disebut dengan "SUPREMAN",....
ya,..mereka yg seharusnya dapat menentukan mana yg hitam dan mana yg putih,..mereka yg seharusnya menjadi patriot pembela kebenaran dan keadilan,....mereka yg seharusnya menentukan dan melaksanakan hukum yg tegas terhadap tindak kejahatan di negara ini,...
mereka sekarang ini malah menjadi patriot pembela kebenaran yg siap berubah setiap saat menjadi patriot pembela kejahatan,...gampang aja koq,..tinggal Kasih Uang Habis Perkara(KUHP),...dg uang pelicin sedikit saja mereka sudah siap menjadi budak Anda yg membutuhkan 'pertolongan' mereka,...mereka siap menerima jenis 'pertolongan' apa saja,..baik itu berbau kebaikan atau kejahatan,..yg penting ada DUIT !!!!!!
Kita bisa lihat implementasi prinsip KUHP(Kasih Uang Habis Perkara) pada kasus si Oerip dan Artalita Suryani(ga ada Lembaga Lulus Sensor kali ini,..hE..HE..hE...)....

Lalu,....
Manusia2 yg merasa dirinya mulia dan duduk di kursi 'emas'nya yg dipahat dari 'emas' negara dan rakyat kecil,..dg perut buncitnya yg penuh dg makanan enak,..
mereka yg seharusnya menjadi manusia2 'putih' yg siap menyalurkan aspirasi rakyat dan menjalankan roda pemerintahan dan politik dengan jujur,....sekarang malah menjadi bunglon yg siap berubah warna setiap saat,..saat mereka masih cecunguk2 yg meminta dukungan rakyat dalam pidato dan kampanye,...mereka menjadi bunglon berwarna putih,....setelah mereka duduk puas di singgasananya sekarang mereka tetap memasang muka'putih' tapi dengan hati yg 'HITAM'...lebih hitam dari abu gosok manapun,..lebih kotor dari kerak kotoran manapun,...dan lebih menjijikkan dari 'eek' manapun,..hE,..hE,...HE,.....
liat aja akhir2 ni manusia2 'putih' itu yg mengatasnamakan bendera "DPR",....si Nasution dan si Faeshal,....mereka tetap memasang tampang sok suci dan senyum tak berdosa ketika digiring dan disorot kamera,...benar2 membuat saya pengin muntah 100X,...huuuekkkzzzzz,huueeekkkkzzzz,....(lagi muntah beneran lho,....nich keyboardnya sampai lengket,....wwuueekkkzzzz,.......).....
itu baru beberapa gelintir 'tikus' saja yg berhasil ditangkap,..tapi saya tidak tahu masih ada berapa puluh tikus lagi yg masih bersembunyi di celah2 kursi di 'atas' sana,....yg mungkin mereka akan segera melakukan pembelajaran dan antisipasi secepat mungkin agar tidak tertangkap seperti rekan2 seperjuangan mereka yg sudah 'mendahului' mereka,...

Akhir2 ini juga kita pasti ga mungkin ga pernah denger si"Ryan",...manusia yg sedang naik daun ini benar2 luar biasa,..ya,..dia berhasil meraih gelar terhormat sebagai "si Pembunuh Berantai" di Indonesia akhir2 minggu ini,....dia berhasil mengokohkan dirinya sebagai pesaing "Jack The Reaper",...ya,.tokoh Psikopat dalam cerita Sherlock Holmes yg katanya juga tokoh nyata di Inggris pertengahan abad 20an(lupa tepatnya abad keberapa,..hE,..hE,..),....
ya,.si Ryan ini berhasil menjadi "Jack The Reaper" versi Indonesia,....wuuiiihhh,..para korban2 yg telah menjadi korban Ryan pasti terkejut setengah mati .,...ga menyangka orang yg mereka sebut teman/sahabat ini malah menghabisi nyawa mereka dg sadis,.....ya si Ryan juga menggunakan metode mutilasi utk melakukan praktikum pembunuhannya ini,....
hmmm,....makin bingung saya,...Hidup itu sebenarnya hitam atau putih sichh ???? bisa2 teman atau sahabat yg sudah kita percaya dan kita anggap sebagai saudara sendiri,....dg senang hati menghabisi dan membantai kita,...weeewww,....semoga saja saya tidak menjadi 'tokoh' dalam teater pembunuhan seperti itu,...hiiii,....mengerikan,..bagi sobat2 saya ,...semoga kalian juga tidak menjadi 'musuh dalam karung' seperti itu ya,....hE,..HE,...


ya,...kata2 mutiara,"Hidup itu seperti tuts piano,...Hitam dan Putih"(teringat kata2 mutiara dari teman saya dalam buku tahunan SMA,..sekarang lagi ketawa sendiri mengingat kata2 itu,..hE..hE..hE...) mungkin saat ini,..di zaman sekarang ini,....sudah tidak "happening" lagi,....
sekarang yg menjadi "trend" itu ,.."Hidup itu Abu-Abu",....
semoga saja entah beberapa tahun lagi atau beberapa bulan lagi atau beberapa hari lagi atau bahkan malah beberapa detik lagi,....kata2 itu tidak berubah menjadi "Hidup itu ga ada warnanya",.......udah ga ada warnanya,..buthek,..,kotor,....suram dll,...wihhh,.jangan dech... udah cukup dengan "Hidup itu Abu-abu" aja,...yg penting masih ada warnanya,...masih bisa dikombinasi dengan warna2 indah yg lain,..moga2 aja warna abu2 itu masih bisa di-Cat lagi dengan warna2 lainnya, mengalami gradasi warna dan berubah dech menjadi "PELANGI",....hE,..hE,...hE,....
tapi emang ada warna pelangi yg dibentuk dari Abu-Abu ????hmmm,....yahh,..nanti diubah aja PELANGInya jadi Me Ji Ku Hi Bi Ni U Ab,.....hE,.hE,..hE,....

(Thank's to Michael 'Lex Luthor' Rosenbaum atas inspirasinya,...)

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan ngoceh disini...