"Kenapa bertopeng jika tak punya muka?!"

Rabu, 28 April 2010

Metamorfosis diantara "yang benar" dan "yang salah" ?

Tak terasa udah berbulan-bulan saya tidak menyentuh blog tercinta ini....Dan yg lebih tak terasa lagi sudah tahun 2010...:-D/
hmmm,....saya terlalu sibuk dengan "dunia persilatan" di kampus dan dunia-dunia aneh lainnya dalam kehidupan saya...
Yang pasti pada tulisan saya kali ini, cuma ingin mengeluarkan apa yg menjadi uneg-uneg saya akhir-akhir ini....yaitu tentang sebuah METAMORFOSIS...
Sebuah perubahan dalam kehidupan dan pribadi saya yang rupanya mulai terjadi sedikit demi sedikit tanpa saya sadari...
Tanpa sadar saya mulai menjadi manusia yang tahu namanya Prinsip Hidup dan Jalan Hidup...

Berbeda sekali dengan saya yg dulu "masih muda"...wkwkwk..emang sekarang udah tua ?? hehe...
Saya dulu menganggap kehidupan seperti air...biarkan saja mengalir dan kita ikuti saja arusnya...Ya..banyak yg bilang seperti itu.."kehidupan itu seperti air, biarkan saja mengalir apa adanya".
Menurut saya pribadi...itu tidak sesuai dengan kenyataan hidup yang sebenarnya...
Bagaimana bisa kita hidup sebagai manusia harus mengikuti arus kehidupan yang pada zaman sekarang ini semakin brutal, amburadul, dan tak terkendali ??
Bagaimana bisa kita membiarkan diri kita mengikuti aliran kehidupan seperti itu?? iya kalau kehidupan yang kita ikuti itu benar dan membawa ke jalan yg benar...tapi sepertinya sudah makin jarang saya menemukan kata "benar" di kehidupan zaman sekarang...
Yang saya maksud kata "benar" disini adalah "benar" yang sejati..yaitu kebenaran....
Sedangkan yg saya temukan selama menjalani kehidupan, makin kesini kok makin tidak ada bedanya antara yg benar dan yg salah...hampir semua orang selalu berkata "Perbuatan itu benar koq, ga salah.." dan kalimat itu dikatakan siapa saja...baik itu penjahat, polisi, anak muda, berandalan, kyai, pencuri, pejabat, narapidana, pembunuh, pemerkosa.....hufffttt....
Hal yg "salah" dan yg "benar" sedikit demi sedikit mulai dileburkan menjadi satu..sehingga makin sulit membedakan perbuatan salah dan benar....
Dosen saya pernah berkata.."Mana yg benar ??"
1. Membenarkan Hal yg Biasa
2. Membiasakan Hal yg Benar
Nah...fenomena yg saya temukan sampai saat ini, makin banyak orang yg menganut faham Pertama.."Membenarkan Hal yg Biasa"..
Coba bayangkan kalau pada zaman sekarang ini ''Hal Salah" sudah menjadi "Hal Biasa" dalam kehidupan kita?? Nah lho !! pada saat ada pejabat melakukan korupsi.."Ah, korupsi dikit itu mah hal biasa di pemerintahan"...
Pada saat ada anak muda melakukan (maaf) "Free Sex"....mereka berkata "Ah, itu mah hal Biasa zaman sekarang"..udah, tanggung jawab nikahin..kelar khan masalah....
Pada saat ada orang mencopet di kereta..."Udah biasa copet di dalam kereta, udah relakan saja..Salah sendiri ga hati2 naruh dompet"...

Saya rasa hal-hal yang sudah dianggap biasa seperti di atas tidak bisa dianggap sesederhana itu...tidak bisa hanya dengan bilang "Ah..itu mah udah biasa di zaman sekarang ini"...
Fiuhh..ironis sekali....

Disini saya mulai menjalani fase metamorfosis kepribadian saya dalam kehidupan...tapi fase ini masih panjang, tidak mungkin saya bisa berubah menjadi Kupu-Kupu cantik beraneka warna dalam sekejap....Perubahan dimulai dari kepompong kecil buruk rupa yang tak diperhatikan siapapun...
sedikit demi sedikit tapi pasti saya menyerap dan menyaring fakta-fakta hidup yg akan saya rangkai menjadi jalur hidup saya...yg pasti saya harus tetap teguh memegang Prinsip Hidup....Karena manusia tidak akan bisa menemukan Jalan Hidupnya jika tidak memiliki Prinsip Hidup...
Yg dimaksud Prinsip Hidup disini adalah prinsip hidup yang benar...karena makin banyak orang mengaku punya prinsip hidup tapi prinsip hidup yg berpedoman dg "Membenarkan Hal yg Biasa"....
Sungguh sedih dan ironis hati saya sobat....
Mari saatnya bermetamorfosis kawan.:-D/

Selengkapnya...